Pulau Mubut Darat, Kian Populer Di Batam
BATAM- Sebagai provinsi maritim Kepri memiliki banyak pulau yang menawarkan keindahan, khususnya sebagai destinasi wisata. Seperti pulau Mubut Darat yang berada di kelurahan Sembulang, Galang, Batam. Pulau ini bukan hanya menawarkan keindahan pantai dan jernihnya laut, namun juga memberikan rasa nyaman dengan teduh dan kesejukannya, meskipun letaknya berada di tengah laut. Mulai terkenal sejak setahun terakhir, wisatawan selalu ramai mengisi liburan mereka di pulau ini, tidak jarang juga ada yang sampai mendirikan tenda untuk menginap. Pengelola kawasan wisata ini, Atan, mengungkapkan bahwa awalnya pengunjung yang datang belum terlalu ramai. Seiring berjalannya waktu jumlah pengunjung semakin bertambah, terutama di akhir pekan. Meskipun pengunjung kawasan wisata ini adalah anak-anak muda, Atan mengatakan bahwa tidak jarang juga mereka yang telah berkeluarga datang ke sini, padahal untuk sampai ke lokasi ini terbilang menantang karena harus menyeberang menggunakan kap...